Friday, July 17, 2009

Another Bomb Attack

astaghfirullah..
it happened again!

Jakarta - Lagi-lagi Jakarta diguncang bom. Sembilan orang tewas dan puluhan luka-luka dalam ledakan bom di Hotel JW Marriott dan Hotel Ritz Carlton.

Jakarta - Begitu ledakan bom terjadi di Hotel Marriott dan Ritz Carlton, PT Angkasapura II sebagai pengelola Bandara Soekarno-Hatta (Cengkareng) langsung siaga. PT Angkasapura II langsung memperketat pengamanan akses masuk ke bandara.

Jakarta
- Satu bom yang masih aktif ditemukan di lantai 18 Hotel JW Marriot, Mega Kuningan, Jakarta Selatan. Saat ini tim gegana masih berupaya mengevakuasi bom tersebut.Menurut petugas tersebut, bom itu berada di dalam sebuah tas jinjing.

Jak
arta - Warga Jakarta diimbau tenang dan tetap menjalankan aktivitas sehari-hari. Jangan percaya isu yang menyebutkan akan adanya ledakan bom susulan di sejumlah tempat lain. "Banyak informasi yang menimbulkan hal kontroversial, jangan sampai menjadi kontra produktif bagi aktivitas masyarakat sehari-hari. Jangan mudah percaya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Chrysnanda Dwilaksana saat dihubungi melalui telepon, Jumat (17/7/2009).

diambil dari detiknews.com


gila ya.. kenapa ga berenti2 sih main bom? orang2 yang nge-bom itu apa ngga punya perasaan? apa mereka bangga dengan apa yang mereka lakukan? masyaallaaah.. apa c sebenernya yang mereka mau?
apa ga bisa diomongin baik2 ya? tau2 ujug2 aja ngebom! seeet dah. yang di bom itu manusia,, tega ih!

belum lagi isi press conference nya SBY, dimana disitu dia bilang ada intel yang memergoki beberapa oknum teroris latihan tembak dengan gambar SBY sebagai sasaran!

astaghfirullah..

apa ini semua ada hubungannya sama pilpres kemaren?
segitunya ada oknum2 yang ga terima sama hasil pilpres?

apa ini yang disebut demokrasi?

ckckkckc.. sadar ga sih, bom ini tuh bukan hanya mengganggu aspek hankam doang, tapi semua aspek!!! dari segi ekonomi, nilai tukar rupiah, bisa aja langsung anjlok, padahal udah sempet membaik. dari segi pariwisata, orang2 luar negri pada takut lah dateng ke indonesia. otomatis penerimaan devisa akan berkurang. terus bikin nama Indonesia makin jelek di luar negeri, ya mana ada investor luar negri yang mau masuk ke Indonesia?? belum lagi MU yang tadinya mau dateng malah jadi batal, dan pasti menimbulkan kerugian buat perusahaan-perusahaan sponsor, bisa aja terjadi phk gara-gara perusahaan gulung tikar akibat kerugian yang begitu besar, jadi makin banyak aja pengangguran di Indonesia. ya kapan negara kita mau berubah atuuuh??????
karena yang menyebabkan ini semua adalah warga Indonesia sendiri??

klo emang pengen negara kita berubah menjadi lebih baik, kita sebagai warga juga harusnya berusaha mendukung dong. Jangan nuntut ini, nuntut itu, tapi bayar pajak aja ngga!
sebelum kita minta yang macem-macem, menurut gw ada baiknya kita ngaca lagi. pikirin, apa aja si yang udah kita kasi ke negara kita? klise memang.. tapi itu memberikan kita suatu pandangan yang dewasa, yang lebih luas.
kalo kita ingin mendapatkan sesuatu, ya kita harus mau berusaha. yang namanya rejeki itu ga akan jatuh dari langit. begitupun dengan negara kita. kalo mau Indonesia berubah, menjadi lebih baik, ya kita harus berusaha juga. semuanya, bukan pemerintah doang. bahu-membahu, saling bantu. toh hasilnya juga (mudah-mudahan) bisa kita rasain sama-sama.
ya kalaupun pada kenyataannya banyak penyelewengan, ya pasrahkanlah semuanya sama yang DiAtas. walaupun di dunia mereka hura-hura, bisa juga mereka di akhirat nanti hura-hura di neraka. ya ga?

udah deeeh.. wahai oknum-oknum yang memiliki dendam, masalah, atau apapun, dan memilih jalan pintas dengan melakukan pemboman, ngebom itu ga akan menyelesaikan masalah. beneran deh, ada juga nambah masalah. atau mungkin ini semua adalah bentuk protes kalian?? tapi terhadap apa?? alangkah lebih baiknya klo kalian mau berbagi pikiran, sharing..
jangan pakai emosi, toh selalu ada jalan bila kita mau berpikir dengan kepala dingin,, ya kan?
yaaa.. mungkin kalian emang punya alasan tersendiri, kenapa ngelakuin ini. tapi sejujurnya, apapun alasan kalian, yang kalian lakukan ini menurut gw, ga bener.. coba kalian rasakan bila kalian adalah korban pemboman. pasti ga mau kan?
semua manusia pasti mengidam-idamkan kedamaian dalam hidupnya, itu hak asasinya. jadi kenapa ga itu yang kita ciptakan?

huhuhuuhuhu..
gw turut berduka cita atas peristiwa ini, dan mudah2an semua keluarga korban diberikan ketabahan, dan semoga tidak terjadi lagi hal-hal yang seperti ini di Indonesia, amiiiin..

ini beberapa foto peristiwa pemboman itu, gw ambil dari detiknews.com lagi.

































































dan ini poster
jokes ttg
kedatangan
MU di Indonesia :

1 comment:

  1. FYI : 3 diantara korban pemboman,
    2 diantaranya adalah CEO perusahaan penting (gw lupa, nama perusahaannya. pastinya pagi itu ada breakfast bareng perusahaan tsb se-Asia)
    dan satunya adalah presiden direktur Pt.Holcim.

    ckckckckck..
    paraaaaaah!!!!!

    ReplyDelete

Note: Only a member of this blog may post a comment.